Air Langga Diminta Prabowo Terbang Ke AS Untuk Negosiasi Sebaik-baiknya
![]() |
Sumber Foto: Kompas.com |
cakrawalamediajambi.com,- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengaku diminta oleh Presiden Prabowo Subianto untuk melakukan negosiasi dengan sebaik-baiknya terkait tarif impor yang ditetapkan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.
Airlangga akan terbang ke AS untuk bernegosiasi dengan pemerintah negara tersebut mengenai tarif impor yang ditetapkan oleh Trump. Airlangga menyebutkan, Prabowo tidak mematok target tertentu dalam proses negosiasi.
"Kita akan negosiasi sebaik-baiknya untuk kepentingan Indonesia," ujar Airlangga di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Menurut dia, Prabowo hanya berharap agar negosiasi membuat tarif impor AS terhadap Indonesia turun dari angka yang ditetapkan sebelumnya. "Belum ada. Yang penting diturunkan," ujar Airlangga Diketahui, Donald Trump sebelumnya mengumumkan tarif dasar impor sebesar 10 persen terhadap lebih dari 180 negara pada 2 April 2025.
“ASEAN sebagai ekonomi terbesar kelima dunia sangat prihatin atas tarif sepihak yang diumumkan AS pada 2 dan 9 April 2025. Kebijakan ini menciptakan ketidakpastian dan mengancam kelangsungan bisnis, terutama UMKM,” tulis pernyataan ASEAN.
Pada 2024, ASEAN merupakan mitra dagang kelima terbesar bagi AS dan penerima terbesar investasi langsung asing (FDI) dari Negeri Paman Sam. “Dengan latar belakang tersebut, kami menyatakan komitmen untuk berdialog secara jujur dan konstruktif dengan AS. ASEAN tidak akan mengambil langkah pembalasan atas tarif tersebut,” lanjut pernyataan tersebut. (red:ridho,Kompas.com)
Leave a Comment